-->

Karakteristik & Perbedaan Individu

1.      Latar Belakang
Motivator ulung Mario Teguh mengatakan “Kalau kamu tidak bisa jadi yang terbaik, jadilah yang pertama. Kalau kamu tidak bisa jadi yang pertama, jadilah berbeda.”
Perbedaan nyatanya sudah diciptakan oleh Tuhan. Didalam dunia ini terdapat berbagai perbedaan yang sudah tercipta secara sempurna.  Dalam dunia pendidikan khususnya perbedaan yang terdapat dalam diri peserta didik, terdapat berbagai macam faktor yang mempengaruhi perbedaaan-perbedaan tersebut. Salah satu tugas yang diemban oleh para pendidik adalah memahami akan berbagai faktor pendukung pendidikan tersebut. Diantara berbagai faktor tersebut adalah bagaimana para pendidik bisa memahami akan situasi dan kondisi, baik lingkungan maupun peserta didik itu sendiri.

Peserta didik sebagai obyek dari pendidikan sangat urgen untuk diperhatikan dari berbagai faktor. Faktor tersebut yang harus diperhatikan adalah tahap perkembangan dari peserta didik tersebut. Diantara perkembangan perserta didik tersebut adalah bagaimana dari individu dan karakteriststiknya
Dari latar belakang diatas, penulis mencoba menyajikan dalam makalah ini apa itu sebenarnya  karakteristik dan perbedaan terdapat dalam diri masing-masing individu. Sebab dalam dunia pendidikan kita perlu untuk mengetahui segala perkembangan peserta didik termasuk dari individu-individu dan karakteristik peserta didik tersebut.
2.      Rumusan Masalah
Dari uraian diatas maka rumusan masalah yang akan penulis bahas adalah:
1)   Apa Pengertian karakteristik dan individu?
2)   Apa saja macam dan bidang perbedaan individu?
3)   Bagaiman karakteristik individu sebagai peserta didik dan implikasinya?
3.      Tujuan Penulisan Makalah
Dari rumusan masalah diatas, tujuan penulisan makalah ini adalah untuk mengetahui:
1)   Pengertian karakteristik dan perbedaan individu.
2)   Macam-macam dan bidang perbedaan individu.
3)   Karakteristik  individu sebagai peserta didik dan implikasinya. 


Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis materi biologi secara Up To Date via email