-->

Biksu 72 Tahun Bekerja Sama dengan Penjahat Dalam Pencucian Uang

Pada pukul 9 pagi waktu setempat, tepatnya di Kuil Wat Phra Dhammakaya yang berlokasi di Provinsi Pathum Thani Bangkok, Para aparat keamanan berdatangan untuk menggeledah rumah suci tersebut. Yaitu Phra Dhammachayo Biksu berusia 72 tahun dikabarkan telah melakukan kerja sama dengan penjahat kelas kakap dalam hal pencucian uang.

Namun aksi yang dilakukan oleh para aparat tersebut mendapatkan perlawanan oleh ribuan ummat yang sengaja hadir untuk memblokir jalan.

Di awal perjalanannya dalam penggeledahan tersebut, sebelum mereka bertemu dengan ribuan jamaah, para aparat sudah dihadang oleh mobil-mobil dan pagar besi. Namun setelah para aparat mengeluarkan surat perintah penggeledaha, akhirnya barisan blokade mobil dan pagar besi terbuka.
Biksu 72 th diduga bekerja sama dalam pencucian uang  dengan penjahat kelas KAKAP
Satu blokade terentaskan, kini ribuan jamaah menghadang. Para jamaah yang saat itu mengenakan pakaian lengkap yang serba putih tidak bergerak sama sekali meskipun sekujur tubuh mereka dibasahi oleh turunnya air hujan.

Rupanya aparat tersebut adalah barisan DSI, yaitu aparat yang memiliki kewenangan yang seimbang dengan FNI di AS. Penggeledahan tersebut ditengarai oleh adanya aliran dana sebesar Rp 455,2 miliar yang ditampung oleh biksu 72 tahun dari koperasi simpan pinjam yang saat ini orangnya sudah mendekam dalam penjara.
Perintah yang diteima oleh DSI adalah untuk menggeledah seluruhgedung dalam maksud mencari seluruh barang bukti, tidak cukup dengan penggeledahan, operasi tersebut juga dengan tegas dilakukan untuk menangkap Biksu 72 tahun, yaitu Phra Dhammachayo.

Dari waktu dini hari, para polisi dengan jumlah sebanyak 600 aparat sudah melakukan penjagaan ketat. Mereka melakukan penjagaan tersebut untuk mendukung aksi yang dilakukan oleh DSI. Tidak hanya 600 polisi yang ada di sana untuk mendukung DSI, namun juga ada 5 truk pemadam kebakaran dan empat mobil ambulans yang sudah bersiaga.


Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis materi biologi secara Up To Date via email